Salah satu hal masalah terbesar siswa Sekolah Menengah Atas yang sebentar lagi lulus adalah bingung harus memilih jurusan apa ketika kuliah. Seringkali banyak yang merasa salah ambil jurusan di semester awal, namun tak sedikit pula yang akhirnya keluar atau terpaksa meneruskan jurusan yang sebetulnya tidak terlalu diminati. Menentukan jurusan bukanlah perkara mudah, namun selain memilih jurusan yang pertama harus diperhatikan yakni pemilihan jenjang Pendidikan. Disini seringkali calon mahasiswa dibingungkan dengan perbedaan strata seperti gelar D3 D4 atau S1. Bersama pembicara dari ITTelkom Surabaya yakni Ir. Tri Agus Djoko Kuntcoro, M.T. selaku Wakil Rektor III menjelaskan.
“Untuk yang bidang diploma atau biasa disebut vokasi atau praktisi lebih banyak prakteknya dibanding dengan akademisi yang S1. Praktisi ini tipe career path ke bidang industri dimana prakteknya 70% dan teori 30% sedangkan dibidang akademisi itu 70% teori prakteknya 30%.” jelas Tri Agus.
Selain jurusan dan beda jenjang yang perlu diperhatikan, hal lainnya yang harus menjadi pertimbangan yakni memilih Perguruan Tinggi mana yang dituju. Perguruan Tinggi sendiri memiliki beberapa perbedaan yakni Universitas, Institut, Sekolah Tinggi, Politeknik, Akademi, dan Akademi Komunitas. Baru setelah menentukan Perguruan Tinggi mana yang dituju Pak Tri memberikan beberapa tips bagaimana memilih jurusan kuliah.
“Jangan mengikuti orang lain, lihat bagaimana potensi diri kalian, cari tahu apa minat dan keinginan kalian, kemudian bagaimana prospek kerja jurusan yang kalian minati, jangan lupa juga untuk berkonsultasi dengan orang tua atau orang lain yang bisa membantu menentukan jurusan dan yang terakhir mencari tahu informasi terkait universitas atau institute yang dituju.” ujar Tri Agus. Jika masih bingung dan harus kemana memilih jurusan atau tujuan Perguruan Tinggi maka Institut Teknologi Telkom Surabaya memiliki solusinya. Dengan tujuh jurusan kuliah bergengsi yang merupakan jurusan kuliah paling banyak dibutuhkan, Institut Teknologi Telkom Surabaya juga merupakan Universitas di bawah Telkom Group serta memiliki aliansi dengan Perguruan Tinggi di bawah BUMN. Jenis keahlian apapun yang dibutuhkan pada perusahaan sehingga mudah terserap dalam dunia kerja.