Surabaya, September 2023 – Senin (04/09/2023) merupakan hari bersejarah bagi Intitut Teknologi Telkom Surabaya (ITTelkom Surabaya) karena kampus yang berada di bawah naungan Yayasan Pendidikan Telkom ini memperingati ulang tahun atau Dies Natalis yang ke-5.
Genap 5 tahun mengabdi dalam dunia Pendidikan, kampus kami tercinta yang kerap disapa “ITTelkom Surabaya” ini telah melahirkan banyak sekali talenta dan lulusan terbaik untuk mendukung pergerakan perkembangan bangsa. Disamping praktik pelaksanaan pendidikannya, kampus ITTelkom Surabaya juga mengadakan agenda perayaan untuk ulang tahun di tiap tahunnya. Agenda ini disebut dengan “Dies Natalis” yang menjadi ajang perayaan ulang tahun bagi kampus Institut Teknologi Telkom Surabaya sendiri.
Dies Natalis berasal dari Bahasa Portugis yang berarti “hari lahir”. Kampus ITTS memberikan ajang perayaan ini sebagai bentuk sukacita dalam menempuh perjuangan dan pengabdian di tiap tahunnya. Dies Natalis sudah beberapa kali dilaksanakan di kampus ITTS untuk melakukan perayaan. Sejumlah guest star untuk hiburan juga turut didatangkan untuk memeriahkan acara Dies Natalis yang telah lalu. Tidak heran jika agenda tiap tahun ini menjadi agenda yang dinanti-nanti oleh segenap warga dan civitas ITTS sendiri maupun dari luar kampus.
“Perayaan Dies Natalis tahun ini sudah terkonsep dan Insyaallah bisa dilaksanakan pada tanggal 29 September 2023 yang akan datang” pungkas Abimanyu, Mahasiswa Teknologi Informatika, selaku Ketua Pelaksana dari event Dies Natalis Institut Teknologi Telkom Surabaya. Dengan menyongsong tema dan konsep “Underwater”, perayaan ulang tahun ini akan membawakan suasana yang berbeda dari Dies Natalis yang telah lalu.
Acara yang ditunggu-tunggu ini memiliki dalang dengan jumlah 57 panitia yang akan siap megguncang kampus Institut Teknologi Telkom Surabaya dengan perayaan dan hiburan di panggung Dies Natalis ke-5. “Penjualan tiket dan promosi juga akan segera diluncurkan agar semua teman-teman dapat mengetahui akan adanya acara ini” sambung Abimanyu. Kegiatan penjualan tiket dan promosi akan mulai dilaksanakan Ketika event Pengenalan Kehidupan Kampus untuk Mahasiswa Baru (PKKMB) berlangsung agar teman-teman mahasiswa baru juga turut mengetahui keberadaan acara ini.
Tidak kalah keren, Dies Natalis ke-5 Institut Teknologi Telkom Surabaya juga akan mengenalkan talenta-talenta baru yang akan turut memeriahkan acara dengan menampilkan performance yang terbaik dari para juara yang telah berkompetisi dalam ajang “ITTS Show” dan “Rektor Cup”. Selain itu, terdapat hiburan yang akan mengguncang di puncak perayaan Dies Natalis, yaitu kedatangan dari Guest Star yang paling ditunggu-tunggu.
Abimanyu juga mencurahkan harapan dan tujuannya dalam Dies Natalis ke-5 ini, yaitu “memberikan brandnew konsep yang fresh dan mengedepankan filosofi dari tema kita sendiri yaitu “Underwater” dimana artinya kampus ITTS itu bisa kita explore lebih dalam dan lebih meluas tidak hanya dari sisi ilmunya, tetapi juga keseluruhannya” ucap Abimanyu.
“Semoga event Dies Natalis ini dapat menjadi wajah yang baik bagi kampus Institut Teknologi Telkom Surabaya dan dapat menjadi harapan baik tidak hanya untuk tahun besok tetapi juga tahun-tahun berikutnya” lanjut Abimanyu. Kalimat harapan tersebut mewakili segenap perasaan dan harapan dari panitia Dies Natalis ke-5 yang terselipkan dalam persiapan acara Dies Natalis ke-5 Institut Teknologi Telkom Surabaya ini. Bagi teman-teman, terus nantikan informasi dari perayaan Dies Natalis ke-5 tahun ini ya!