Sebagai Penunjang Pembelajaran Mahasiswanya, ITTelkom Surabaya hadirkan Dobot Magician

Sejak beberapa dekade terakhir ini, peran robot dalam industri maupun kehidupan sehari-hari semakin meningkat. Hampir tidak ada sektor industri teknologi tinggi yang tidak dibantu robot. Dalam kehidupan sehari-hari, berbagai bentuk robot diciptakan untuk membantu atau memudahkan aktivitas manusia. Tidak hanya robot yang komponennya rumit seperti di film-film, banyak juga robot industrial yang bentuknya hanya seperti lengan mekanis atau robot rumah tangga untuk membersihkan lantai, yang bentuknya hanya seperti cakram. Robot tidak hanya hadir pada lingkungan industri saja, tetapi robot saat ini juga hadir sebagai penunjang pembelajaran pada dunia pendidikan guna memperdalam mengenai Ilmu Robotika. Robot yang dimaksudkan yakni Dobot Magician atau biasanya disebut dengan robot lengan cerdas.

Dobot Magician Basic Plan adalah robot lengan desktop multifungsi yang dirancang untuk praktik pendidikan robotika. Robot ini hadir sebagai media untuk belajar lengan robot seperti di industri, tetapi dengan sistem kerja yang tentunya lebih sederhana dan memiliki ukuran mini. Robot ini dapat bekerja terus menerus dengan akurasi gerakan tinggi. Robot ini dapat diprogram untuk mengikuti instruksi Ada berbagai kemampuan yang dimiliki oleh robot lengan ini, mulai dari bergerak sesuai dengan koordinat yang diingkan, mengambil objek, menulis, menggambar, dan bahkan mencetak objek 3 dimensi (3D Printing) serta membentuk pola dengan laser (Laser Cutting) Perguruan tinggi yang memiliki Dobot Magician atau robot lengan cerdas yakni Institut Teknologi Telkom Surabaya. Robot lengan cerdas tersebut memiliki kelebihan multiplatform dan dapat digunakan sebagai media pembelajaran baik teori maupun praktik bagi mahasiswa ITTelkom Surabaya. Tidak heran, Dobot Magician telah banyak digunakan dalam dunia pembelajaran robotika karena memiliki banyak fungsi, mudah digunakan, simpel, dan tentunya mampu menggambarkan robot-robot di industri sehingga mahasiswa lebih dekat memahami bagaimana penggunaan robot di dunia industri. Moch Iskandar Riansyah, S.ST., M.T selaku Kaprodi Teknik Elektro mengatakan bahwa dengan hadirnya Dobot Magician di Tahun 2020 kali ini sangat membantu proses pembelajaran praktik Robotika serta  mengenalkan kepada mahasiswa lebih jauh lagi kegunaan atau fungsi hadirnya Dobot Magician.