Surabaya, Oktober 2024 – Telkom University Surabaya, sebagai bagian dari institusi pendidikan tinggi di Indonesia, terus berkomitmen dalam mengembangkan sumber daya manusia yang siap menghadapi tantangan era digital. Sebagai kampus yang berada di bawah naungan Yayasan Pendidikan Telkom ini, ada banyak keunggulan yang ditawarkan.
Menjadi bagian dari Telkom University, Telkom University Surabaya adalah Perguruan Tinggi yang berfokus pada pengembangan teknologi dan inovasi. Kampus ini memiliki visi untuk menjadi pemimpin dalam pendidikan tinggi berbasis teknologi yang mampu mencetak lulusan berkualitas dan siap berkompetisi di era digital.
Untuk tahu lebih banyak apa saja keunggulannya, mari kita rangkum menjadi 6 poin, sebagai berikut:
1. Fasilitas Modern dan Berteknologi Tinggi
Telkom University Surabaya memahami pentingnya fasilitas dalam menunjang kualitas pembelajaran. Kampus ini dilengkapi dengan 16 laboratorium berteknologi tinggi antara lain: laboratorium ergonomi dan desain inovasi, laboratorium pemodelan dan optimasi sistem, laboratorium power dan electronik, laboratorium sistem produksi, laboratorium smart automation, laboratorium telematik dan jaringan telekomunikasi, laboratorium komunikasi wireless dan signal processing, laboratorium software, laboratorium fisika, laboratorium jaringan komputer, laboratorium machine learning, laboratorium pemodelan dan komputasi terapan, laboratorium dasar pemograman 2, laboratorium dasar pemograman, laboratorium digital start-up, dan laboratorium sistem enterprise. Semua fasilitas laboratorium ini memungkinkan mahasiswa melakukan simulasi dan eksperimen dalam lingkungan teknologi yang canggih.
2. Program Studi yang Relevan dengan Kebutuhan Industri
Telkom University Surabaya menawarkan berbagai program studi yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan dunia kerja dan industri modern, antara lain:
- Teknik Telekomunikasi
- Teknik Elektro
- Teknik Komputer
- Teknik Industri
- Sistem Informasi
- Teknik Logistik
- Teknik Informatika
- Teknologi Informasi
- Sains Data
- Rekayasa Perangkat Lunak
- Bisnis Digital
Kurikulum yang diajarkan juga disusun sesuai dengan perkembangan teknologi terbaru, termasuk kecerdasan buatan (AI), Internet of Things (IoT), 5G, dan keamanan siber. Kolaborasi dengan perusahaan teknologi terkemuka, seperti PT Telkom Indonesia, Huawei, ZTE, dan masih banyak lagi, memastikan mahasiswa mendapatkan pengalaman langsung yang relevan dengan dunia kerja.
3. Dosen Berkompeten dan Berpengalaman di Dunia Industri
Salah satu keunggulan utama Telkom University Surabaya adalah tenaga pengajar yang terdiri dari dosen-dosen berpengalaman dan ahli di bidangnya. Banyak dosen yang telah menyelesaikan studi doktoral dengan fokus penelitian inovatif, serta memiliki latar belakang profesional di industri teknologi.
Beragam sertifikasi yang diperoleh dosen Telkom University Surabaya mulai dari sertifikasi di bidang project management, cyber security, Supply Chain Analyst, SolidWorks Associate, dan masih banyak lagi. Keahlian dan pengalaman ini memungkinkan mereka untuk memberikan wawasan praktis yang sangat dibutuhkan dalam membangun karier di dunia teknologi.
4. Pengembangan Soft Skills dan Kewirausahaan
Selain fokus pada pengembangan hard skills, Telkom University Surabaya juga menaruh perhatian besar pada pembentukan soft skills dan jiwa kewirausahaan mahasiswa. Sebagaimana visi besar Telkom University yakni menjadi National Excellence Entrepreneurial University pada tahun 2028 dan dua tahap berikutnya yakni World Class Entrepreneurial dan Global Entrepreneurial University.
Dalam rinciannya, Milestone Rencana Strategis Tel-U untuk periode 2024-2028 mencakup beberapa tahapan kunci. Pada tahun 2024, fokus utama Tel-U adalah mencapai Education Excellence in Entrepreneurial University, dengan langkah-langkah konkret, antara lain: Meningkatkan 50% Program Studi yang terakreditasi A atau memiliki predikat Unggul; Mencapai 25% Program Studi dengan Akreditasi Internasional; Melibatkan 30% mahasiswa dalam program pendidikan kewirausahaan; Perluasan Kampus Cabang Telkom University Purwokerto.
Telkom University juga membentuk Bandung Techno Park yang merupakan langkah konkret untuk mendorong terobosan inovasi, program inkubasi, solusi teknologi tidak hanya sebatas sebuat penelitian namun juga menangani dari hulu ke hilir hingga sampai pada produksi industri.
5. Dukungan Karir yang Kuat melalui CDC (Career Development Center)
Telkom University Surabaya memiliki layanan Career Development Center (CDC) yang berperan penting dalam menghubungkan mahasiswa dengan dunia industri. CDC secara rutin mengadakan campus hiring, seminar karir, bootcamp, serta workshop untuk mempersiapkan mahasiswa memasuki dunia kerja. Banyak perusahaan besar yang tertarik merekrut lulusan Telkom University Surabaya karena reputasi dan kualitas yang dihasilkan oleh kampus ini. Alumni-alumni Telkom University Surabaya tersebar di berbagai perusahaan besar mulai dari PT Telkom Indonesia, Huawei Investment & Holding Co, Pertamina, Ericson Singapore, dan masih banyak lagi.
6. Komitmen terhadap Pengabdian Masyarakat
Sebagai institusi pendidikan yang peduli terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar, Telkom University Surabaya secara aktif berkontribusi melalui berbagai program pengabdian masyarakat. Salah satu program yang mendapat apresiasi adalah pengembangan Desa Pintar, inovasi pertanian modern seperti vertical farming menggunakan IoT, konfersi kendaraan listrik, berbagai inovasi di bidang pengelolaan sampah yang melibatkan mahasiswa dalam menciptakan solusi berbasis teknologi untuk masyarakat pedesaan, serta berbagai inovasi yang dihasilkan yang berguna untuk masyarakat dan berhasil menjuarai kompetisi Innovillage 3 kali.
Dengan semua keunggulan tersebut, Telkom University Surabaya terus berinovasi dalam mencetak generasi penerus yang unggul di bidang teknologi informasi dan komunikasi. Telkom University Surabaya terus membuktikan diri sebagai salah satu perguruan tinggi yang berfokus pada peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) melalui berbagai program unggulan di bidang teknologi dan inovasi.
Komitmen ini sejalan dengan visi dan misi Telkom University untuk menciptakan entrepreneurial university yang mampu melahirkan lulusan berdaya saing tinggi, kreatif, serta siap berkontribusi di era digital. Dengan pendekatan pendidikan yang berorientasi pada pengembangan kewirausahaan dan teknologi, Telkom University Surabaya menjadi salah satu pilihan terbaik bagi mereka yang ingin meraih masa depan gemilang.
Penulis: Fujiyama / Foto: Dokumentasi Public Relations