ITTelkom Kenalkan Inovasi Kolam Ikan Lele Berbasis IoT Kepada UMKM Elok Mekar Sari Surabaya

Surabaya, September 2023 – Institut Teknologi Telkom Surabaya atau yang lebih dikenal dengan IT Telkom Surabaya memperkenalkan sebuah inovasi baru untuk membantu UMKM Elok Mekar Sari Surabaya dalam pemeliharaan dan budidaya Ikan Lele berbasis Internet of Things (IoT). UMKM Elok Mekar Sari sebelumnya memang sudah memiliki kolam ikan lele, namun memiliki beberapa kendala dalam pemberian makan dan monitoring kondisi air pada kolam ikan.

Hal inilah yang berusaha dikembangkan oleh pada dosen dan mahasiswa yaitu menciptakan alat yang dapat mempermudah dalam pemberian makan pada ikan lele secara otomatis dan monitoring pH air kolam melalui ponsel. Alat ini dapat dihubungkan melalui internet sehingga pemberian makan dan monitoring pH air kolam dapat dilakukan dari jauh.

Dalam pengaplikasiannya, alat ini sangat berguna bagi anggota UMKM Elok Mekar Sari dikarenakan pemeliharaan dan budidaya Ikan Lele dapat menjadi lebih mudah. Untuk pengoperasian dapat dilakukan dengan membuka aplikasi yang telah dirancang pada ponsel kemudian setelah terhubung dengan internet dan dapat terhubung dengan alat monitoring yang terhubung dengan mikrokontroler ESP 32 dapat menekan tombol untuk mengaktifan mode pemberian makan saat itu juga atau dapat diatur sesuai waktu makan Ikan Lele. Selain itu pada aplikasi tersebut ditunjukkan pH air kolam saat itu juga.

Selanjutnya terdapat sensor pH yang diletakkan di pinggir kolam dan terhubung dengan air kolam untuk mendeteksi pH dari air kolam. pH dikatakan normal jika bernilai antar 5-10. pH menjadi tidak normal jika bernilai < 5 atau > 10. Perubahan pH ini bisa disebabkan oleh kotoran ikan Lele yang bercampur pada air kolam yang menyebabkan Lele tidak dapat berkembang dengan pesat. Ketika pH sudah bernilai tidak normal maka akan muncul
notifikasi berupa peringatan untuk segera mengganti air.

Program pengabdian masyarakat ini beranggotakan dosen dan mahasiswa teknik telekomunikasi: Risdilah Mimma Untsa, S.ST., M.T. selaku ketua pelaksana, Hamzah Ulinuha Mustakim, S.T., M.T., dan Arrizky Ayu Faradila P., S.T., M.T., Muhammad Arya Duta A. A, Vidira Anindita Ramya, danIntan Anggreita Sonia P.

Risdilah menjelaskan harapannya melalui inovasi ini ke depannya UMKM Elok Mekar Sari lebih mudah dalam membudidayakan ikan lele, “Jadi lebih mudah dalam membudidayakan ikan lele sehingga hasil budidaya pun dapat diolah dan dijual di pasar dengan kualitas yang lebh baik sehingga dapat membantu perekonomian anggota Elok Mekar Sari agar lebih Sejahtera.”

Kegiatan pengabdian masyarakat ini sering kali dilakukan oleh civitas akademika ITTelkom Surabaya secara rutin sebagai bagian mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Sementara itu, saat ini ITTelkom Surabaya tengah melakukan restrukturasi menjadi Telkom University Surabaya. Hal ini nantinya akan berdampak pada peningkatan akreditasi, fasilitas, kurikulum yang disesuaikan, identitas yang lebih terpadu, serta fasilitas olahraga dan ruang kuliah yang diperluas, mahasiswa akan merasakan manfaat jangka panjang dalam persiapan mereka untuk masa depan yang penuh peluang.