Kampus Telkom Surabaya Tawarkan Berbagai Program Beasiswa

Surabaya, Juni 2023 – Ingin kuliah tapi bingung dengan biaya? Mau ke PTN tapi belum bisa lolos seleksi SNBT. Yuk bangkit! Langkahmu tak boleh terhenti. Masih ada Kampus Telkom Surabaya yang menawarkan berbagai program beasiswa.

Berada di bawah naungan Telkom Group, kampus Telkom Surabaya memiliki sederet penghargaan dan reputasi telah diraih meski baru berusia empat tahun. Prestasi terbaru adalah Penghargaan Atas Pengabdian Luar Biasa dari Kementerian Sosial Republik Indonesia yang diserahkan langsung oleh Menteri Sosial RI di Kampus Telkom Surabaya.

Jika kamu ingin melanjutkan studi di institut terbaik di Jawa Timur, terdapat program beasiswa berikut ini yang bisa kamu pilih:

  1. Beasiswa Guru dan Dosen

Beasiswa spesial untuk anak kandung guru atau dosen. Dibuka hingga 13 Juni 2023 dengan syarat rapor semester 1-4 dan melampirkan prestasi akademik atau non akademik. Selengkapnya bisa cek laman BERIKUT!

  1. Beasiswa ELIT

Program beasiswa ini khusus buat kalian yang ingin belajar di Program Studi Teknik Elektro, Teknik Logistik, atau Teknologi Informasi. Dibuka hingga 22 Juni 2023 tanpa tes. Cukup melampirkan rapor semester 1-4 dan prestasi akademik atau non akademik. Selengkapnya bisa cek di laman BERIKUT!

  1. Beasiswa SORA

Bagi kalian yang punya prestasi di bidang olah raga atau seni, bisa banget ikut daftar beasiswa ini. Dibuka hingga 14 Juli 2023, beasiswa ini memiliki benefit hingga GRATIS biaya masuk. Selengkapnya bisa cek di laman BERIKUT!

  1. Beasiswa APERTI BUMN

Program beasiswa bergengsi Aliansi Perguruan Tinggi BUMN akan segera dibuka. Beasiswa ini memberikan kesempatan para putra/i terbaik bangsa untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan tinggi secara GRATIS hingga lulus.

  1. Beasiswa KIP-K

Program beasiswa ini memberikan kesempatan bagi para siswa/i yang kurang mampu secara ekonomi namun memiliki keunggulan prestasi. Beasiswa ini memberikan biaya pendidikan GRATIS hingga lulus serta tambahan uang saku dari pemerintah.

Tunggu apa lagi? Kesempatan tidak hadir dua kali. Kuota tiap beasiswa TERBATAS. Aman segera kursimu di Kampus Telkom Surabaya. DAFTAR SEGERA SEKARANG!